Senin, 29 Agustus 2011

Positif Dalam Kritik



Langkah awal perubahan diri dimulai dari MENERIMA KRITIK dengan positif untuk berintrospeksi. Nilai diri kita ada di orang2 yg dekat dengan kita. Semakin banyak kritikan dari mereka, semakin kita tau dimana posisi pribadi kita di lingkungan sosial. 

Sangat disayangkan kalo kita ANTI KRITIK. Dengar kritik dikit, bantahannya banyak. Guys! Dengerin n tela'ah ISI kritiknya. Karena TIDAK SEMUA kritikan itu isinya buruk. Dengar dulu semuanya dan terima dengan positif. Siapa yg tahu ujung-ujungnya dikasih saran atau malah terlintas pencerahan.

Jadi, baik ato buruknya kritik yg kita terima, dengarkan saja dulu. Simpan sebagai referensi, dan di lain waktu, tinggal kita memilah mana kritik yg bener2 membangun dan mana yg cuma sampah. Misalnya kita dikritik :

"Celana lo ga cocok seperti itu. Coba ganti jeans!". 

"Rambut lo lebih bagus pendek. Berantakan banget kalo panjang.."

"Lo kok langsung marah2 sama dia? Tenang dulu dong.."

Pasti ada mental block saat kita mendengarkan hal seperti itu. Contoh salah satu mental blocknya seperti:

"Ahh.. Gw nyaman pake celana ini. Ngapain gw ganti?".

"Rambut gw yaa mau gw apain suka2 gw.."

"Jelas2 dia salah! Yaa gw marah!"

Dan MISALnya kita ambil positifnya:

"Wah.. Mereka perhatian dengan penampilan gw. Gw coba ahh pake jeans.."

"Hmm.. Kelihatan aneh yah? Gw cukur deh.."

"Ok, gw tenang. Ada apa sebenarnya? Gw dengerin nih.." 

Besoknya kita coba pake celana jeans, dan voila! Kita terlihat LEBIH modis dari sebelumnya yg berefek style pakaian kita menginspirasi orang2 disekitar lingkungan pergaulan kita.

Gimana? Kritik itu indah, bukan? ;)

Regards,
@mhprtma

Tidak ada komentar:

Posting Komentar